cerita mbun

Menu Sahur Praktis yang Berkuah. Nggak Pakai Ribet!

Menu sahur praktis yang berkuah

Selama berpuasa 12 jam, tubuh kita tidak ada cairan yang masuk selama itu. Tidak heran, badan jadi terasa lemas dan lapar jika sudah masuk waktu setengah hari. Apalagi cuaca sedang panas begini, rasanya semakin butuh asupan cairan.

Untuk menjaga tubuh agar terhidrasi, kita perlu menjaga asupan yang kita makan. Selama puasa Ramadan, kita hanya 2 kali makan saat sahur dan berbuka. Menu buka puasa aku juga suka masak yang praktis, mengingat aku punya anak balita yang aktif sehingga

Ketika sahur, aku lebih suka makan yang mengandung kuah daripada makan yang kering.Kalau makan kering saja rasanya serat. Itu mungkin sebabnya aku masih bisa produktivitas ketika siang hari. Membantu aku kenyang lebih lama karena kebutuhan nutrisinya terpenuhi.

Sebenarnya menu sahur sama dengan menu saat hari-hari biasa. Cuman ketika sahur aku lebih memilih menu sahur praktis yang bisa dimasak dalam waktu singkat agar tidak kesiangan sahurnya. Menu sahur praktis memudahkan aku menyiapkan makanan dalam keadaan masih ingin tidur lagi, haha.


1. Sop Tulang Ayam

Sop tulang ayam sangat mudah sekali memasaknya, sama seperti sop pada umumnya hanya saja diganti dengan tulang kerongkongannya yang bagian dada, bukan dagingnya, haha. Kalau mau pakai dagingnya juga boleh. Diganti proteinnya dengan ikan atau udang juga tetap enak. 
Cara membuat sop tulang ayam bakso
Sumber: Canva

Ditambah toping bakso lebih mantap lagi. Sayurannya aku nggak banyak sih paling kubis sama wortel aja. Wortelnya harus banyak karena Aqlan suka banget sama wortel. Sedangkan kubis itu favoritku. Kalau suami? Dia mah ngikut aja sih nggak pernah request juga minta dimasakin apa gitu, jadi aman, hehe. 

Kalau hari biasa, sop tulang ayam sayurannya banyak ditambah dengan buncis dan kentang, namun puasa nggak banyak-banyak karena biar tidak terlalu lama menyiapkannya, asal ada sayuran saja sudah cukup. 

Bahan:

2 lembar kubis
3 buah wortel
½ kg tulang ayam
2 siung bawang putih
5 siung bawang merah
1 lembar bawang daun dan seledri
1 buah tomat
Merica, garam, kaldu


Cara membuat:

1. Rebus tulang ayam yang sudah dicuci bersih.
2. Jika sudah mendidih, saring sari-sari ayam yang menggumpal di atasnya dan buang saja agar air sop tidak kotor.
3. Masukkan sayuran yang sudah diiris
4. Masukkan bawang merah, putih, merica yang sudah diulek halus
5. Masukkan bawang daun, seledri dan tomat yang sudah diiris
6. Beri garam dan kaldu.
7. Taburi bawang goreng
8. Taraaaa sop ayam tulang siap dihidangkan. Cocok dengan tempe goreng yang sudah dimarinasi semalaman di dalam kulkas agar bumbunya meresap. Hidangkan selagi hangat. 
 

2. Tumis Pakcoy Bawang Putih

Nggak harus saklek yang berkuah sih, yang penting ada airnya aja, haha. Tumisan yang ada airnya juga bisa bikin kenyang lebih lama hingga berbuka nanti. Aku paling suka sekali sama pakcoy. Kemarin beli di tukang sayur pakcoy banyak, mungkin ada 1/2 kg seharga 2 ribu saja, katanya lagi murah. Senang sekali aku!
Cara membuat tumis pakcoy bawang putih
Sumber: Canva

Siapa yang nggak girang dapat pakcoy yang berlimpah. Saking sukanya aku pernah berburu pakcoy ke pabrik sayuran tempat pakcoy ditanam. Daunnya memang besar dan segar. Sayangnya di sana menggunakan pestisida agar daunnya mulus tidak bolong. Padahal daun yang bolong itu bagus karena dimakan ulat tidak menggunakan pestisida. Iya nggak sih?

Kalau melihat pakcoy aku langsung ingat mie rebus dan telor, haha. Perpaduan yang tidak boleh dilewatkan sambil nonton drakor. Ahhh, nggak mau diganggu kalau udah gitu. 

Bahan:
5 ikat pakcot
3 siung bawang putih,
Saos tiram
Kecap manis
Garam dan kaldu secukupnya 

Cara memasak:
1. Rebus air jika sudah mendidih, masukkan pakcoy (tidka usah dipotong)
2. Cincang bawang putih
3. Masak bawang putih, tambahkan sedikit air, saos tiram dan kecap manis
4. Beri larutan meizena 
5. Tuangkan bawang putih yang sudah dimasak ke dalam pakcoy yang sudah di rebus

Gimana? Kamu tertarik dengan menu sahur praktis berbahan pakcoy yang sempat viral? Yuk cobain! Tahun lalu juga aku menuliskan menu sahur yang lezat dalam menu tumisan. 

3. Bakso Ayam

Sahur sama bakso? Kenapa nggak? Kebetulan ada yang jual bakso hommade yang lewat di depan rumah, terkenal memang enak. Langsung saja aku beli. Dimasak untuk berbuka dan sahur. Jadi nggak ribet masak dan tetap makan enak. 
Cara membuat mie bakso ayam
Sumber: Canva
Nggak perlu pusing juga mikirin buat makan anak karena Aqlan juga suka makan sama bakso. Gampang banget cara membuatnya. Yuk coba!

Bahan:
10 buah bakso
Tauge
Sawi hijau
4 siung bawang putih
Seledri
2 lembar daun salam

Cara memasak:
1. Rebus air hingga mendidih
2. Masukkan daun salam
3. Masukkan bakso
4. Goreng bawang putih, ulek kemudian masukkan ke rebusan air bakso
5. Beri garam, lada dan kaldu secukupnya
5. Dalam panci terpisah rebus tauge 
6. Masukkan tauge ke dalam mangkok, tambahkan bakso, taburi seledri dan bawang goreng.
7. Bakso siap dihidangkan. Jangan lupa beri saos dan sambal biar segar.


4. Mie Tek Tek 

Disebut mie tek tek karena penjualnya lewat sambil membunyikan kuali yang berbunyi tek...tek...tekkk...jadilah mie tek tek, hihi.

Cara membuat mie tek tek
Sumber: Canva
Aku suka banget buat mie tek tek, konon mie tek tek buatan aku ini enak sampai tetangga ngidam pengen mie tek tek buatanku. 

Setelah menikah dan memasak mie tek tek, suami juga bilang enak. Kalau main ke rumah sodara juga minta dibuatkan mie tek tek. Jadi menu andalan banget kalau sahur bosan sama menu yang itu melulu.

Bahan:
1 bungkus Indomie rasa ayam bawang (pakai mie biasa juga bisa)
1 buah telor
3 siung bawang merah
1 siung bawang putih
1 buah tomat
1 lembar bawang daun
Topingnya bisa dengan sosis, bakso atau frozen food.
Saos
Kecap

Cara memasak:
1. Masukkan irisan bawang merah, tumis hingga setengah kering
2. Masukkan telur
3. Masukkan bawang putih, bawan daun dan tomat yang sudah diiris
4. Tumis bakso dan sosis
5. Tambahkan sedikit air
6. Masukkan mie dan tunggu hingga mendidih
7. Aduk-aduk sambil masukkan bumbu Indomie
8.  Tambahkan saos dan kecap 
9. Masak hingga airnya sudah mulai surut
10. Hidangkan selagi panas

5. Pindang Suwir Kemangi

Siapa yang suka ikan pindang? Masak dengan cara di suwir aja yuk biar makin nambah nasinya, haha. Disajikan saat panas dengan nasi dijamin makannya jadi khusyu, hehe.
Cara membuat pindang suwir kemangi
Sumber: Canva
Aku suka banget apalagi ditambah dengan daun kemangi sebagai aromatiknya sangat menggugah selera makan. Tadinya ngantuk jadi malah melek melihat pindang suwir kemangi yang tampak lezat. Langsung buat aja yuk!

Bahan:
2 ekor ikan pindang
5 siung bawang merah
2 siung bawang putih
5 buah cabai (sesuai selera)
1 buah bawang bombay (kalau nggak ada juga gapapa)
3 buah ketumbar 
Daun kemangi
Garam, kaldu, dan lada

Cara Memasak:
1. Aku sudah beli ikan pindang yang sudah masak, jadi di rumah tinggal suwir saja, potong tipis-tipis. 
2. Ulek atau blender bawang merah, bawah putih, cabai dan ketumbar
3. Tumis bumbu halus
4. Masukkan bawang bombay yang sudah diiris.
5. Tumis hingga wangi dan masukkan pindangnya
6. Beri bumbu garam, kaldu dan lada.
7. Terakhir masukkan daun kemangi, aduk-aduk sebentar dan angkat
8. Pindang suwir kemangi siap dihidangkan 

Apakah kalian juga memasak menu sahur praktis yang sama denganku? Atau punya pilihan menu sahur praktis yang lainnya? Boleh di share ya. Siapa tahu aku juga pengen recook, hehe. 

Related Posts

Posting Komentar